Polres Tanjung Balai Gelar Upacara Kenaikan Pangkat Pengabdian Personil di Lapangan Mapolres Tanjungbalai
BALAINEWS.CO.ID,Tanjungbalai – Polres Tanjung Balai menggelar Upacara Korps Raport Kenaikan Pangkat Pengabdian Personil.
Upacara dipimpin Waka Polres Kompol H Jumanto SH, MH Mewakili Kapolres Tanjung Balai AKBP Triyadi SH, SIK bertempat di lapangan Apel Mapolres Tanjung Balai pada Senin (1/11/2021) Pukul 08.00 Wib.
Turut Hadir dalam kegiatan Upacara yaitu Kabag Sumda Kompol J. Sinaga, Para Kasat, Para Kapolsek, Para KBO, Kanit Sejajaran dan Seluruh Personil serta ASN Polres TanjungBalai
Adapun Personil Polres Tanjung Balai yang naik pangkat dari Iptu ke AKP yaitu Iptu S. Siahaan (Kapolsek Sei Tualang Raso)
Dalam amanat Kapolres yang dibacakan oleh Waka Polres, mengucapkan selamat kepada AKP Sahat Siahaan personel yang telah mendapatkan kenaikan pangkat pengabdian dari Iptu ke AKP, semoga kenaikan pangkat pengabdian ini dapat menjadikan semangat dalam pengabdian menjelang purna tugas serta menjadi kebanggaan keluarga yang patut disyukuri sebagai nikmat yang telah diberikan oleh Tuhan yang maha kuasa.
Proses kenaikan pangkat ini tidak secara otomatis, melainkan melalui proses pengkajian dan penilaian yang serius dari berbagai aspek terhadap kinerja dan mental kepribadian personel yang bersangkutan melalui 13 komponen penilaian anggota polri yang diputuskan melalui sidang dewan pertimbangan karier.
Kapolres berharap upacara korps raport ini sebagai motivasi bagi anggota lainnya untuk selalu berprestasi, berinovasi, dan selalu berupaya meningkatkan kemampuan, kinerja dan pengetahuan guna transformasi menuju polri yang presisi.
Kemudian menyampaikan agar di era situasi covid-19 pada saat ini ditambah tuntutan tugas kedepan yang semakin berat agar seluruh Personil selalu menjaga kesehatan dan bijak menghadapi masalah serta jangan sampai ada yang terjerumus kedalam masalah yang menyulitkan diri sendiri,”Ucapnya
Upacara Korp Raport Kenaikan Pangkat berakhir pukul 09.20 wib, situasi aman dan terkendali.
(DL/bn)